Menurut Om wikipedia Mimpi adalah pengalaman bawah sadar yang melibatkan penglihatan, pendengaran, pikiran, perasaan, atau indra lainnya dalam tidur, terutama saat tidur yang disertai gerakan mata yang cepat. Kejadian dalam mimpi biasanya mustahil terjadi dalam dunia nyata, dan di luar kuasa pemimpi. Pengecualiannya adalah dalam mimpi yang disebut lucid dreaming. Dalam mimpi demikian, pemimpi menyadari bahwa dia sedang bermimpi saat mimpi tersebut masih berlangsung, dan kadang-kadang mampu mengubah lingkungan dalam mimpinya serta mengendalikan beberapa aspek dalam mimpi tersebut. Pemimpi juga dapat merasakan emosi ketika bermimpi, misalnya emosi takut dalam mimpi buruk. Ilmu yang mempelajari mimpi disebut oneirologi. Baca lebih lanjut
Pagi itu, kubuka pintu ruangan, hm…. sama seperti dulu saat pertama kali aku menginjakkan kaki di ruang dalam gedung tinggi ini. Lalu kucermati makhluk-makhluk yang ada didalamnya tetap sama seperti yang dulu, kebanyakan mereka tetap makhluk dua alam, mempunyai dua sisi wajah hitam dan putih. Ketika pertama kali aku masuk kedalamnya wajah-wajah putih serentak tersenyum padaku, mengiringi langkahku menuju meja pesakitanku. Ketika kuhenyakkan tubuhku dikursi ini seraya mereka membalikan badan dan tampaklah wajah hitam menyeringai meninggalkan ku yang semakin terhenyak.
Hari demi hari kulalui, kuhabiskan waktuku diruangan ini, semakin hari semakin banyak makhluk yang mengitari ruangan ini, semakin beraneka warna pula wajah mereka. Membuatku tak kuasa untuk memilih warna apa yang harus aku pilih, (walaupun tetap kupegang Orange dalam genggaman đŸ˜€ ). Baca lebih lanjut
Ketika keadilan diburamkan
Ketika hak dirampas
Ketika kebebasan dihadang oleh perizinan yang penuh birokrasi sesat
Ketika itu pula jiwa meradang
Satu sisi anarki diberangus, disatu sisi kekerasan dipertontonkan
Penindasan terhadap kehidupan
Pembunuhan kreativitas Baca lebih lanjut
Setelah lebih dari setengah bulan mengurung diri, dikarenakan libur Idul fitri dan berbagai aktivitas serta benar-benar kehilangan ide, akhirnya dengan sedikit dipaksa bagaikan motor yang nyaris kehabisan bensin (mbrebet) kupacu semangatku untuk mengisi ruang kecil ini kembali demi memperbaharui isi dan otomatis meramaikan komunitasku. Baca lebih lanjut
Aku sedang merindu, sangat-sangat rindu, entah karena apa sampai aku begitu merindunya. Rasa rindu itu datang begitu saja, tiba-tiba, tanpa kerana. Bukan gadis, bukan istri, bukan anak, bukan keluarga, bukan teman, bukan pula yang lainnya. Tapi aku sedang merindunya…
Arya menatap nanar surat daun lontar dihadapannya.Surat keputusan itu ia dapatkan Sepulang dari rapat para punggawa kerajaan, dan dia nampak gusar. Ketidakpuasan terpancar dari wajahnya. Sang istripun bertanya ada apa gerangan sehingga membuat suaminya itu gusar. Arya pun bercerita,
Jumat sore yang lalu sepulang dari kantor, sesampainya aku di rumah kubuka laci meja, ada 2 buah surat undangan. Setelah kubuka satu persatu, waw….. keduanya dihari yang sama, 6 Juni 2009, tapi lokasinya amat sangat berlawanan arah.. setelah berunding dengan bundanya ALINDRA akhirnya prosedur perjalanan pun telah disepakati.